Mahasiswa Akuntansi Perpajakan mengukir Prestasi Internasional

21 Desember 2023 – Mahasiswa/i Prodi Akuntansi Perpajakan kembali mengukir prestasi yang membanggakan di kompetisi International Business Sustainability Initiative (IBSI) yang diselenggarakan oleh Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia. Kompetisi ini menjadi ajang unggul bagi mahasiswa/i untuk mengasah kemampuan dan mengenal “International Business Sustainability Initiative (IBSI)” yang menyangkut pertumbuhan ekonomi dalam Sustainable Development Goals (SDGs). Kompetisi ini juga mendorong mahasiswa untuk dapat terlibat secara aktif dalam diskusi mengenai “Digital Transformation for Sustainable Impact: Achieving SDGs in the Digital Age.”

Selamat dan sukses kepada Laras Putri Paramita (2021), Indah Kartika Rahma (2021), Aulia Nurma Shela (2021), dan Muhammad Yusuf Ali Murtadho (2021) yang berhasil meraih peringkat 5 kategori lomba Essay dengan judul “Business Revolution: Business Is Skyrocketing Due To AI.” Tak hanya itu, Prodi Akuntansi Perpajakan mengucapkan selamat dan sukses kepada Tim Aulia Giga Kristoferin (2023), Nabila Athaya Mahmuda (2023), dan Fajariana Eka Wati (2023) yang berkolaborasi dengan Damar Muhammad Fauzan mahasiswa Arsitektur (2023) berhasil meraih peringkat 6 kategori lomba Business Plan dengan menciptakan ide bisnis “Once Pallete.”

Semoga kedepannya lebih bersemangat dan mampu menorehkan prestasi yang lebih membanggakan dan dapat mengharumkan nama Prodi Akuntansi Perpajakan, FBE UII baik di bidang akademik maupun non akademik. Pihak Prodi Akuntansi Perpajakan pun akan mendukung dan memfasilitasi penuh terkait dengan segala kebutuhan dalam persiapan lomba mahasiswa/inya.

Jadwal UAS Semester Ganjil TA 2023/2024

Assalamualaikum Wr. Wb.

Berikut kami sampaikan Jadwal UAS Semester Ganjil TA 2023/2024:

Terimakasih

Wassalamualaikum Wr. Wb.

TATA TERTIB UJIAN

Webinar Kuliah Pakar Hukum Perpajakan Internasional

Webinar Kuliah Pakar Hukum Perpajakan Internasional Prodi Akuntansi Perpajakan FBE UII

Yogyakarta, 18 Desember 2023 – Dalam upaya terus meningatkan wawasan tentang perpajakan bagi dosen, mahasiswa dan masyarakat, Prodi Akuntansi Perpajakan Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia (FBE UII) berhasil menyelenggarakan kegiatan “Webinar-Kuliah Pakar” dengan tema “Hukum Pajak Internasional”.

Prodi Akuntansi Perpajakan berhasil menghadirkan seorang pakar dalam bidang Hukum Pajak Internasional sebagai pembicara. Beliau adalah salah seorang tax Expert, CEO Office of DDTC yaitu Ibu Atika Ritmelina Marhani, SIA., BKP., ADIT., LLM Int.Tax.

Kegiatan “Webinar-Kuliah Pakar” ini merupakan bagian dari pembelajaran Mata Kuliah Hukum dan Pengantar Perpajakan. Acara ini terselenggara atas kerjasama antara Program Studi Akuntansi perpajakan UII dengan DDTC sebagai salah satu implementasi aktivitas yang didasarkan pada Nota Kesepemahaman antara UII dengan DDTC.

Peserta kuliah pakar ini terdiri dari semua Dosen dan mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan semua angkatan. Kegiatan  ini menjadi ajang interaktif bagi peserta untuk memahami perkembangan terkini dalam hukum perpajakan internasional tanpa harus meninggalkan kenyamanan ruang belajar mereka masing-masing.

Dalam sesi webinar yang diikuti oleh Dosen dan mahasiswa, Atika Ritmelina Marhani, SIA., BKP., ADIT., LLM Int.Tax. menguraikan isu-isu penting yang mempengaruhi hukum perpajakan internasional saat ini. Beliau juga memberikan pandangan mendalam mengenai perubahan regulasi, trend global, dan dampaknya terhadap praktik perpajakan di berbagai negara.

Bertindak sebagai moderator dalam acara webinar tersebut adalah Bapak Afuan Fajrian Putra, S.E., M.Acc., Ak., CA., CFrA. Beliau adalah salah satu dosen Prodi Akuntansi Perpajakan FBE UII, sekaligus pengampu Mata Kuliah Hukum dan Pengantar Perpajakan.

“Webinar ini memberikan kesempatan langka bagi kita semua untuk belajar dari seorang pakar di bidangnya tanpa batasan geografis. Kami berharap pengetahuan yang diperoleh dari webinar ini akan memberikan dampak positif bagi perkembangan ilmu perpajakan di lingkungan kampus dan masyarakat umum,” ulas Bapak Afuan Fajrian Putra, S.E., M.Acc., Ak., CA., CFrA

Webinar ini mendapat sambutan hangat dari para peserta, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan selama sesi tanya jawab. Hal ini mencerminkan minat yang tinggi terhadap topik yang dibahas. Dengan suksesnya acara ini, Prodi Akuntansi Perpajakan FBE UII terus berkomitmen untuk menyajikan kegiatan akademis berkualitas yang dapat memperkaya pemahaman mahasiswa tentang isu-isu terkini tentang akuntansi dan perpajakan.  Dengan demikian diharapkan lulusan prodi Akuntansi Perpajakan bisa memenuhi kebutuhan  industri di sector akuntansi dan  perpajakan.

Kuliah Pakar – Hukum Perpajakan Internasional

Assalamualaikum sobat tax expert…

Mimin mau kasih info nih. Kali ini Prodi Akuntansi Perpajakan FBE UII kedatangan tax expert dari DDTC yaitu Ibu Atika Retmelina Mahrani, SIA., BKP., ADIT., LLM Int.Tax yang akan membagikan pengetahuan dan pengalamannya tentang Hukum Perpajakan Internasional. Tema ini sangat relate banget buat kalian sobat tax expert untuk memperdalam dan mengetahui secara praktikal tentang hukum perpajakan yang berlaku secara internasional.
Kapan lagi kalian dapat belajar langsung dari tax expert yang sangat berpengalaman ini, so daftarkan segera diri kalian melalui link pendaftaran yang tersedia di flayer yaa.
Oiya kuliah pakar ini WAJIB buat kalian semua mahasiswa prodi akuntansi perpajakan fbe uii angkatan 2020, 2021, 2022, dan 2023

Mahasiswa Akuntasi Perpajakan kembali Menorehkan Prestasi

Mahasiswa Prodi Akuntasi Perpajakan Beraksi untuk Menorehkan Prestasi

 Mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan Program Sarjana Terapan Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia menorehkan prestasi di ajang Tax Competition Project yang diseleggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Perpajakan PSKDKU Universitas Diponegoro Periode 2023. Pengumuman dan penyerahan kejuaraan diselenggarakan pada hari Sabtu, 9 Desember 2023 bersamaan dengan kegiatan Webinar Perpajakan dengan tema “Perpajakan Digital di Era 5.0 untuk meningkatkan pertumbuhan Ekonomi” yang bekerjasama dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kabupaten Batang.

Mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan berhasil memperoleh kejuaraan dalam kategori lomba essay dan videografi. Perolehan kejuaraan tim yang diketuai Laras Putri Paramita (2020) dan beranggotakan Indah Kartika Rahma (2020) dan Aulia Nurma Shela (2020) berhasil meraih Juara 1 dalam kegiatan Lomba Essay dengan mengangkat sub tema Pajak Pengasilan (PPh) dengan judul  “Qris sebagai Kontributor Pajak: Dampaknya terhadap Pelaporan Pajak Pengasilan”. Tak hanya menjuarai satu kategori saja namun, mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan berhasil menjuarai Lomba Videografi yang dilakukan secara tim yang diketuai oleh Imelda Septia Fadillah (2022) dan beranggotakan Lady Diana (2022) dan Lintang Indah Sari (2022). Pada lomba Videografi yang mengangkat sub tema Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dengan judul “Mengupas Tuntas Konsep PPN” tim Prodi Akuntansi Perpajakan berhasil memperoleh juara 3 videografi.

Mengikuti kompetisi seperti ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Prodi Akuntansi Perpajakan untuk mengembangkan diri dan mengasah kreativitas para mahasiswa. Menjuarai suatu kompetisi menjadi upaya bersama untuk saling belajar dan memberikan dorongan serta dukungan untuk memperoleh hasil yang maksimal. Berbagai lomba yang diikuti oleh mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan memberikan kontribusi terhadap pengembangan prestasi mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan. Oleh karenanya, Prodi Akuntansi Perpajakan akan mendukung penuh semua kegiatan mahasiswa baik yang bersifat akademik maupun non akademik, dengan dibimbing oleh dosen yang berpengalaman.

Akuntansi Perpajakan Ukir Prestasi Videografis Perpajakan

Mahasiswa Akuntansi Perpajakan Ukir Prestasi Videografis Perpajakan

Pada hari Kamis, 7 Desember 2023, mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan Program Sarjana Terapan, Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia kembali mengukir prestasi pada ajang kompetisi Videografis Festival Pajak 2023 yang diselenggarakan oleh Tax Center UIN Walisongo. Tim yang beranggotakan Adinda Khansa Khairunissa dan Eka Lulu Khoirun Nisa berhasil meraih juara II di ajang kompetisi tersebut. Tema pada kompetisi tersebut adalah Peran Gen Z dalam Optimalisasi Penerimaan Pajak. Dalam video yang dibuat, tim mahasiswa Prodi Akuntansi Perpajakan menyampaikan bahwa generasi muda dapat berkontribusi dalam peningkatan kesadaran, kepatuhan, dan pengetahuan pajak melalui program Relawan Pajak Untuk Negeri (RENJANI). RENJANI merupakan program edukasi perpajakan dari DJP yang berkolaborasi dengan organisasi mitra/tax center yang melibatkan mahasiswa dan non-mahasiswa sebagai pelaku utamanya. Penyerahan hadiah dilaksanakan di Gedung Auditorium 2 Kampus UIN Walisongo Semarang bersamaan dengan Seminar Nasional  yang bertajuk “Optimalisasi Pengelolaan Dana dan Kepatuhan Pajak dalam Koperasi Syariah”.